· trading tutorial · 3 min read

Strategi trading binary options dan forex: Bisakah Anda bermigrasi dari yang satu ke yang lainnya?

Seperti yang Anda ketahui dan sudah sering disebutkan, binary options dan forex adalah dua hal yang berbeda. Namun, meskipun ada beberapa perbedaan yang jelas, Anda dapat menemukan beberapa elemen yang sama-sama dimiliki oleh keduanya. Dan ini memungkinkan kita untuk bermigrasi dari trading binary options ke forex. Bagaimana cara melakukannya? Dan apa risikonya? Lanjutkanlah membaca untuk mengetahuinya!

Dari binary options ke forex

Secara teori, bermigrasi dari binary options ke forex lebih mudah daripada sebaliknya. Sebagai trader binary options, Anda harus menganalisis pasar dan memprediksi ke arah mana pasar akan bergerak. Pesanan trading yang digunakan dalam forex sangat sederhana karena Anda dapat membeli atau menjual (tidak ada opsi lain kecuali Anda berspekulasi bahwa Anda akan menempatkan pesanan Anda secara instan atau saat beberapa kondisi tertentu terpenuhi misalnya pesanan terbatas).

Tombol yang dikenal dalam trading binary options: CALL dan PUT

Dalam banyak kasus, Anda dapat dengan mudah menukar strategi yang digunakan untuk trading binary options menjadi strategi forex. Misalnya, Anda dapat menggunakan garis tren dan formasi yang biasanya digunakan dalam binary options.

Opsi CALL dalam binary options, akan diterjemahkan menjadi pembelian aset yang tersedia dalam forex. (…yang nantinya akan dijual saat Anda merasa bahwa profitnya sepadan) Namun, jika Anda tidak mencapai tingkat profit tersebut, Anda harus segera menutup posisinya.

Pada opsi PUT, prosedurnya adalah kebalikannya; Anda harus menjual

TIPS: Kelebihan utama dari migrasi dari binary options ke forex adalah Anda tidak terikat lagi dengan waktu kedaluwarsa yang tetap.

Dari forex ke binary options

Saat trader forex hanya mengetahui BUY atau SELL, binary options menawarkan lebih banyak jenis trading. Beberapa jenis binary options dasar meliputi: high-low (harga naik atau turun), one touch (berspekulasi pada sentuhan harga), no touch (pasar tidak mencapai tingkat harga) dan ladder (harga tetap dalam kisaran atau melewati).

Sebagai seorang trader forex, Anda harus menyingkirkan pemikiran hitam-putih Anda dan memanfaatkan semua peluang trading. Memahami trading untuk semua jenis binary options bukanlah hal yang sulit. Namun, yang akan menjadi sulit adalah memilih jenis yang benar.

Seorang trader forex terbiasa menutup trading saat dia merasa nyaman, atau dengan take-profit yang tetap. Setelah Anda bermigrasi ke binary options, Anda akan kehilangan keuntungan ini.

Strategi forex mudah yang sudah dijelaskan dalam artikel: Mengembangkan strategi forex pertama Anda

Binary options dan forex: perbedaan dalam trading

Kami sudah beberapa kali memfokuskan masalah ini. Sistem trading keduanya sangat berbeda. Trading binary options agak lebih aman, karena Anda menetapkan kerugian maksimum sebelum membuka trading. Namun di sisi lain, keuntungan Anda pun terbatas.

Ketika trading di pasar forex, Anda tidak akan menemukan batasan seperti itu, dan membutuhkan lebih banyak kedisiplinan dari trader. Jenis-jenis pesanan tradingnya berbeda tetapi pasarnya sama. Pasar akan tetap sama terlepas dari pasangan mata uang apa dan instrumen apa yang Anda tradingkan - Anda memperdagangkan hal yang sama dan melihat hal yang sama. Dengan begitu, sebagian besar strategi trading dapat dengan mudah diubah dari strategi forex menjadi strategi binary options dan sebaliknya.

Anda dapat mengatasi hal itu dalam forex, dengan menggunakan stop-loss dan take-profit, Anda dapat merubah trading forex menjadi semacam trading binary options yaitu dengan risiko (100% X) dan potensi keuntungan (90% X) tanpa batas waktu. Ya Anda benar. Tetapi saya mengenal banyak trader yang memindahkan stop-loss mereka dengan harapan, suatu hari nanti tren akan berbalik, atau sebaliknya, mereka menutup trading sebelum mencapai level take-profit. Saya tahu apa yang saya bicarakan. Saya juga seperti itu…

Kembali ke Blog