· akademi pembelajaran · 4 min read

Manajemen Keuangan Forex: Trading dan psikologi

Pada awalnya, semua trader pemula akan cenderung berhati-hati. Setelah mendapatkan keuntungan pertama, secara alami, kepercayaan diri mereka akan bertumbuh. Satu, dua atau tiga bulan sudah cukup bagi banyak trader untuk merasa bahwa mereka adalah penguasa pasar.

Ya, saya bisa melihat Anda mengatakan bahwa “Ini tidak akan terjadi pada diri saya” tetapi percayalah: kepercayaan diri yang berlebihan adalah alasan utama bagi mereka yang menderita kerugian yang sangat besar. Mari kita lihat hal-hal yang harus diwaspadai oleh semua trader.

Strategi trading

Anda sering melihat dan mendengarnya di mana-mana, bahkan kadang terdengar membosankan, TETAPI ini benar: Strategi trading adalah yang utama. Tetapi tak perlu bingung karena strategi trading bukanlah sesuatu yg sulit; ini hanya sebuah pola yang dapat digunakan pada instrumen yang dipilih.

Saya pernah melihat strategi trading yang sangat aneh seperti yang didasarkan pada fase bulan, khususnya pada fase Bulan Purnama. Di salah satu artikel kami sebelumnya, kami menyebutkan strategi berbasis Martingale (forex martingale). Ini adalah metode yang tidak biasa dan kontroversial tetapi mengapa tidak. Jika digunakan sebagai strategi back-test dengan peluang di pihak Anda, maka Anda sudah memiliki sebuah strategi trading.

Jika Anda adalah salah satu trader yang lebih konservatif, saya yakin Anda akan melewatkan paragraf sebelumnya. Kalau tidak, Anda akan mengira kalau kami sudah gila. Masalahnya adalah menurut definisi, strategi trading pada faktanya adalah suatu pola yang cenderung menguntungkan dengan aturan yang jelas. Sistemnya harus logis dan dapat dijelaskan secara psikologis.

Meningkatkan risiko trading

Jika strategi trading Anda mengandung unsur-unsur seperti menambah posisi atau memindahkan stop loss, itu TIDAK MASALAH. Namun, jika setelah beberapa bulan yang berhasil kemudian Anda mulai mengambil risiko lebih besar dan lebih besar lagi di luar level strategi trading Anda (dengan menetapkan posisi masuk yang terlalu tinggi, memindahkan atau tidak menetapkan stop loss) Anda mungkin akan mendapatkan masalah.

Trading adalah tentang kemungkinan keberhasilan. Bahkan strategi trading terbaik di dunia sekali pun pasti akan memiliki periode baik dan buruk. Jika periode baik Anda berlangsung terlalu lama, kemungkinan strategi Anda menghasilkan kerugian di masa depan menjadi lebih besar.

Bagaimanapun menerima trading yang merugi saat pengujian adalah hal yang wajar. Jika strategi Anda berhasil pada angka 65% di tahun lalu dan 80% selama tiga bulan terakhir, Anda mungkin akan memprediksi bahwa tingkat profit akan menurun secara signifikan karena prediksinya adalah 65% untuk tahun mendatang. Dengan kata lain, keuntungan Anda yang berada di atas rata-rata pada tingkat tertentu tersebut akan dinetralkan oleh beberapa trading yang merugi.

Selama serangkaian trading yang berhasil, trader cenderung melebih-lebihkan ambisi mereka dan meyakini bahwa mereka telah menguasai pasar forex dengan sempurna. Dengan meningkatkan ukuran posisi mereka, mereka meningkatkan risiko (seperti pada martingale) bahkan setelah trading yang menguntungkan. Jika ini terjadi dalam periode setelah banyaknya trading di atas rata-rata, kemungkinan terjadinya kerugian akan meningkat. Seperti yang sudah disebutkan di atas, suatu hari Anda pasti akan menderita kerugian dan saat pengaturannya keluar dari strategi trading dan manajemen keuangan, kerugiannya akan jauh lebih besar.

Biasanya yang Anda dapatkan bukan hanya sebuah kerugian besar. Kecuali jika kerugian ini berakhir pada terhapusnya semua keuntungan dan uang di akun Anda, trader cenderung terlalu percaya diri untuk melakukan upaya lain yang dapat mengurangi kerugian. Semua ini salah. Pasar tidak berfungsi seperti itu. Jika Anda tidak menggunakan strategi atau melibatkan terlalu banyak emosi dan ego yang berlebihan, Anda pasti akan bangkrut.
Saat ini mungkin Anda akan mengatakan bahwa itu tidak akan terjadi kepada ANDA. Yah, mungkin tidak akan separah yang dijelaskan tetapi percayalah suatu hari nanti Anda juga akan mengalaminya. Itu adalah sesuatu yang harus diterima oleh setiap trader. Kemenangan dan kekalahan, langkah yang baik, dan kesalahan, semua ini adalah bagian dari trading. Artikel ini berambisi untuk membuat Anda menyadari bahwa risiko itu ada dan memberi Anda saran untuk mencegah potensi terjadinya bencana di masa depan atau setidaknya meminimalisir dampaknya. Ingat bahwa trading dan / atau strategi trading adalah tentang probabilitas.

Broker forex yang direkomendasikan

BROKER
INSTRUMEN TRADING
LEVERAGE
SPREAD
ULASAN
BUKA AKUN
![](https://dmf5.xyz/Media/images/20200515/iq-option-pengalaman-1025-155727.png)
Binary options, Forex, Crypto, Digital
Hingga 1:300
OK
[Ulasan](/ulasan-iq-option-apakah-pialang-ini-palsu-atau-sah "Ulasan")
[Trading Sekarang](https://link.myftx.com/iqoption-all-traffic "Regsiter")
*jika prediksi Anda benar. PERINGATAN RISIKO: MODAL ANDA BERISIKO
Kembali ke Blog