· trading tutorial · 9 min read

Cara Deposit & Witdraw di Olymp Trade

Bila dibandingkan dengan broker lain, Olymp Trade tergolong yang paling mudah serta praktis dari sisi deposit maupun witdrawnya. Banyaknya metode pembayaran yang tersedia tentu akan sangat membantu para trader yang tidak memiliki akun pembayaran tertentu. Cara deposit & witdraw di Olymp Trade kini pun semakin lancar berkat dukungan pembayaran otomatis yang tersedia.

Kebanyakan trader di Indonesia lebih menyukai transaksi via transfer bank lokal karena selain bebas biaya transaksinya pun mudah, bisa dilakukan via internet banking, ATM, maupun via merchant terdekat. Untuk itulah broker Olymp Trade menghadirkan pembayaran lokal via rekening bank bank ternama yang bertujuan untuk menghubungkan sistem pembayaran yang lebih nyaman dan lebih cepat.

Sebelum kita lanjut ke pembahasan yang lebih intens, alangkah baiknya untuk mengenal lebih dahulu seluk beluk broker Olymp Trade agar kita tidak merasa was was lagi saat ingin melakukan deposit disini.

Olymp Trade adalah broker options dan forex global yang sudah melayani trader dari berbagai penjuru dunia sejak tahun 2014. Sudah ada lebih dari 50 negara yang menjadi daerah operasi layanannya dan dari jumlah penggunanya sendiri sudah ada lebih dari 50 juta pengguna.

Dari sekian banyaknya jumlah pengguna yang dimilikinya, Olymp Trade saat ini melayani jumlah transaksi witdraw kepada para penggunanya dengan angka yang cukup fantastis yakni mencapai angka belasan juta rupiah per bulannya. Tentunya hal ini tidak dapat dicapai apabila tidak didukung dengan peningkatan layanan yang dilakukannya.

Berbicara soal keamanan dana di Olymp Trade, dia sudah ada regulator yang mengawasi jalanya bisnis serta transaksi keuangannya yakni International Financial Comission. Dengan ini kita tidak perlu khawatir lagi terhadap keamanan dana yang kita setorkan.

Cara Deposit di Olymp Trade

Bagi anda yang ingin melakukan deposit di Olymp Trade, hendaknya ikuti beberapa tips berikut ini:

Metode Deposit

Ada berbagai macam metode deposit yang tersedia di Olymp Trade. Mengingat Olymp Trade sendiri sudah lama menjajagi dunia trading di Indonesia, tentu pembayaran lokal pun didukung. Berikut beberapa metode deposit yang tersedia di Indonesia:

  • Visa / Master Card kartu kredit

  • Klik BCA

  • BNI

  • BRI Internet Banking

  • Mandiri Internet Banking

  • Doku wallet

  • Bitcoin

  • Skrill

  • Neteller

  • Union Pay

  • Astro pay Card

  • Webmoney 

Masing-masing metode deposit tersebut memiliki kecepatan transaksi beserta batas minimum dan maksimum depositnya. Untuk pembayaran yang paling mudah tentu dapat dapat menggunakan pembayaran bank lokal, namun untuk rate kurs transaksi mengikuti perkembangan rate terupdate.

Minimal Deposit

Di akun real, anda dapat melakukan deposit dengan batas minimal $20 untuk transfer bank dan $10 untuk pembayaran via e-wallet seperti doku. Tentunya kurs menyesuaikan dengan nilai rupiah saat anda menukarkannya. Jika dirupiahkan berarti berkisar antara Rp 280.000 hingga Rp 300.000 dengan mempertimbangkan gejolak kurs akhir-akhir ini.

Untuk biaya depositnya sendiri sebenarnya pihak Olymp Trade tidak menarik biaya sepeserpun. Namun dari pihak ketiga seperti dari dompet digital maupun transaksi kartu kredit biasanya dikenakan biaya sekian persen dari total keseluruhan deposit. Walau begitu biaya ini pada dasarnya ditanggung oleh broker, bukan kita yang menanggungnya. Jadi bisa dipastikan bebas biaya deposit.

Lama Deposit

Proses deposit dilakukan secara instant untuk semua jenis pembayaran yang digunakan. Rata-rata proses deposit memakan waktu kurang dari 5 menit, dan untuk pembayaran melalui dompet digital jauh lebih cepat hanya dalam hitungan beberapa detik setelah pembayaran sukses.

Sistem deposit yang digunakan oleh Olymp Trade menggunakan payment gateway yang handal sehingga kecepatan transaksinya sangat cepat. Dengan mekanisme pembayaran otomatis dengan pengenalan identitas yang terintegrasi dalam sistem, tentu setiap pembayaran / deposit dari para trader akan diproses dengan super cepat tanpa harus di cek manual satu per satu. 

Bonus Deposit

Inilah yang paling ditunggu-tunggu oleh trader dari Indonesia yakni bonus deposit yang diberikan pihak broker. Bonus deposit yang tersedia di Olymp Trade menyesuaikan dengan besaran jumlah pembayaran yang anda lakukan. Apabila semakin besar nilai depositnya, tentu bonus yang didapatkan juga akan semakin besar.

•    Deposit $30 = bonus 10%
•    Deposit $100 = bonus 20%
•    Deposit $200 = bonus 20%
•    Deposit $300 = bonus 30%
•    Deposit $2000 = bonus 30%
•    Deposit $5000 = bonus 50%

Bonus ini tidak berlaku bagi semua pengguna Olymp Trade tidak hanya bagi pengguna baru saja. Berbagai metode pembayaran yang digunakan pun tetap akan mendapatkan bonus tersebut. Namun perlu diingat bahwa untuk mendapatkan bonus minimal depositnya adalah senilai $30.

Langkah-langkah Deposit

Pastikan untuk mengikuti step by step nya dengan baik agar proses deposit dapat berjalan dengan lancar.

Langkah 1: Login ke akun Olymp Trade

Anda bisa melakukan login dari website maupun aplikasi yang tersedia, disini kami contohkan untuk melakukan login dari aplikasi android. Disini saya pastikan anda sudah punya akunnya, maka sekarang tinggal buka aplikasi dan klik tombol masuk seperti berikut ini:

Setelah itu pada form yang tersedia silakan isikan email beserta password yang anda miliki dan pastikan keduanya benar. Setelah itu klik tombol masuk. Selain itu anda bisa menggunakan metode login lain seperti via facebook dan google dengan menekan tombol login di bagian paling bawah.

Langkah 2: Klik tombol deposit pada bagian kanan atas

Setelah anda login selanjutnya akan diarahkan ke halaman utama. Nah pada bagian atas anda akan melihat tombol deposit besar yang berwarna biru seperti dalam gambar di bawah ini:

Sebelum klik deposi pastikan jenis akun yang digunakan adalah akun real bukan akun demo. Silakan ganti dulu jenis akun perdagangannya pada kolom sebelah kiri tombol deposit tersebut.

Langkah 3: Pilih metode pembayaran yang tersedia

Ada banyak metode deposit yang bisa anda gunakan disini. Silakan pilih salah satu saja yang paling mudah untuk anda gunakan. Metode pembayaran yang anda pilih pastikan menggunakan rekening / e-wallet milik sendiri, karena bila deposit gagal maka uang akan dikembalikan ke rekening tersebut.

Usahakan gunakan metode pembayaran yang direkomendasikan seperti pada gambar di atas. Metode pembayaran tersebut lebih cepat transaksinya dan juga lebih aman.

Langkah 4: Tentukan jumlah uang yang akan didepositkan

Jika anda sudah menentukan metode pembayaran yang dipilih lalu akan muncul opsi pilihan jumlah pembayaran yang akan disetorkan. Disana ada pilihan $20, $30, $100 dan seterusnya seperti pada gambar berikut:

Namun apabila anda ingin deposit selain dari pilihan angka-angka yang disediakan di situ maka bisa mengisikan secara manual di bagian kolom jumlah deposit. Terus pilih mau menerima bonus atau tidak dikolom bonus. Setelah itu baru klik deposit.

Langkah 5: Lakukan pembayaran sesuai instruksi yang tersedia

Setelah menekan tombol deposit, maka anda akan diarahkan ke halaman pembayaran. Silakan ikuti instruksi yang ada disitu untuk melakukan pembayaran. Sebagai contoh jika anda memilih pembayaran via BRI internet banking maka akan dibawa ke halaman seperti ini:

Isikan data login anda pada kolom yang tersedia. Dan perlu anda ketahui bahwa walaupun kita memasukan data di Olymp Trade seperti data bank tapi sebenarnya mereka tidak menyimpan datanya sehingga transaksi tetap aman. Apalagi ada kode OTP via SMS yang harus dimasukan, jadi sudah bisa dipastikan keamananannya.

Permasalahan Terkait Deposit

Penyebab Deposit Gagal

Ada beberapa hal yang menyebabkan deposit gagal, diantaranya adalah:

  • Persyaratan minimum deposit tidak terpenuhi

  • Saldo di e-wallet / rekening kurang

  • Nama rekening dan akun Olymp Trade berbeda

  • Rekening / e-wallet anda terblokir

  • Server Olymp Trade sedang sibuk

  • Deposit di jam libur market seperti sabtu minggu

Nasib Uang Jika Deposit Gagal

Uang anda akan dikembalikan apabila depositnya gagal. Jadi tidak perlu risau lagi jika deposit gagal. Cukup hubungi pusat bantuan dan jelaskan jika anda gagal melakukan deposit dan minta agar uang segera dikembalikan. Untuk menghubungi tim support anda bisa menekan menu berikut:

Cara Witdraw di Olymp Trade

Sudah mendapatkan untung dan ingin segera menarik uang anda? Yuk ikuti langkah-langkah witdraw di Olymp Trade berikut:

Metode Witdraw

Pilihan metode penarikan yang tersedia sama saja dengan metode saat kita melakukan deposit. Karena pada dasarnya pilhannya sama dan tidak berubah. Untuk pilihan penarikannya ini bisa menyesuaikan dengan waktu kita deposit ataupun bisa juga berbeda.

Yang perlu ditekankan adalah bahwa saat melakuakn penarikan harus menggunakan akun rekening asli. Bila berbeda maka penarikan akan ditolak dan dikembalikan lagi ke akun saldo Olymp Trade kita. Hal inilah yang sering tidak disadari oleh trader pemula yang mengatakan bahwa mereka gagal melakukan penarikan di Olymp Trade. 

Minimal dan Maksimal Witdraw

Batas minimum witdraw di Olymp Trade adalah $10 jika via e-wallet / kartu kredit dan $20 jika via transfer bank. Proses penarikannya ini terbilang simpel dan juga cukup cepat prosesnya walaupun tidak secepat saat melakukan deposit. Sementara untuk maksimal witdrawnya adalah tidak terbatas, berapapun tetap di layani pihak Olymp Trade.

Tidak ada biaya penarikan yang dibebankan kepada trader. Hanya perbedaan kurs saja yang mempengaruhi jumlah uang yang kita dapatkan. Untuk itu alangkah baiknya saat ingin melakukan witdraw agar memperhatikan kurs dollar. Jika dollar sedang mahal baru kita melakukan witdraw agar tidak mengalami kerugian.

Lama Witdraw

Proses witdraw ini bergantung pada antrian yang sedang ada. Namun rata-rata proses penarikan diproses antara 6 – 24 jam setelah mengajukan permintaan witdraw. Bila anda mengajukan proses witdraw di pagi hari sore atau malamnya pasti sudah masuk ke dalam rekening.

Bila proses witdraw ditolak berarti ada hal yang bermasalah seperti data penarikan yang berbeda atau saldo kurang dari jumlah penarikan. Segera chat pihak customer support agar segera diidentifikasi. Setelah itu anda coba ulangi lagi proses witdrawnya dan dijamin pasti berhasil.

Langkah-langkah Witdraw

Mudah sekali untuk melakukan witdraw, berikut langkah-langkahnya yang perlu anda lakukan yang kami contohkan via dekstop web:

Langkah 1: Dari dashboard utama silakan klik penarikan

Pertama tama silakan kunjungi https://olymptrade.com dari browser PC anda. Setelah masuk klik tombol penarikan yang ada di bagian kanan atas seperti gambar berikut:

Apabila anda kesulitan mengakses situs tersebut, maka gunakan https changer atau IP changer seperti VPN agar dapat membukanya dengan lancar tanpa kendala.

Langkah 2: Isi detail penarikan pada form yang tersedia

Jika anda sudah menekan tombol penarikan, maka akan diarahkan ke halaman witdraw. Nah disana ada beberapa hal yang harus dipilih, yakni:

  • Pilihan metode witdraw

  • Jumlah penarikan yang diinginkan

Setelah terisi silakan klik “kirim permintaan” yang ada di bawah kolom jumlah tersebut. Sebagai informasi, disamping form penarikan ada informasi seputar total dana, jumlah yang dapat ditarik, dan bonus. yang perlu diperhatikan bahwa bonus ini tidak dapat ditarik, hanya dapat ditradingkan saja.

Langkah 3: Cek verifikasi penarikan jika dibutuhkan

Beberapa metode pembayaran tertentu seperti e-wallet atau kartu kredit mungkin membutuhkan verifikasi tambahan melalui email. Silakan anda bisa mengeceknya terlebih dahulu. Namun jika tidak ada proses verifikasi tambahan maka tidak perlu melakukan apapun lagi. 

Pertanyaan yang Sering ditanyakan Terkait Witdraw

Bagaimana Jika Witdraw Gagal?

Apabila witdraw gagal, maka saldo Olymp Trade anda akan tetap utuh karena saldo yang telah terpotong akan dikembalikan lagi secepatnya. Jadi tidak perlu khawatir. Yang perlu anda lakukan adalah mencoba witdraw lagi dengan mempertimbangkan alasan kegagalan pada penarikan sebelumnya.

Kenapa Witdraw Saya Tidak Kunjung Masuk?

Olymp Trade memperlakukan status member expert dengan lebih eksklusif. Jika ingin proses witdrawnya cepat maka anda dapat meningkatkan status membership menjadi expert dengan melakukan deposit sebesar $2000. Berikut contoh membership expert:

Demikianlah sedikit informasi mengenai cara deposit & witdraw di Olymp Trade. Semoga informasi ini menambah pengetahuan anda yang ingin menjadi trader sukses.

Kembali ke Blog